Anggota KORPRI Bagian Umum Ikuti Zoom Pengarahan Bapak Wali Kota Madiun


Dalam rangkaian Peringatan Hari Ulang Tahun KORPRI ke-54 Tahun 2025, Dewan Pengurus KORPRI Kota Madiun menggelar Zoom Pengarahan dari Bapak Wali Kota Madiun pada Rabu, 3 Desember 2025. Seluruh Perangkat Daerah, termasuk anggota KORPRI Bagian Umum Sekretariat Daerah Kota Madiun juga mengikuti kegiatan ini. Bertempat di Ruang 13, Balai Kota Madiun, anggota KORPRI mengikuti zoom dengan khidmat.
Bapak Wali Kota Madiun menyampaikan sejumlah pesan kepada anggota KORPRI, untuk senantiasa memiliki prinsip ’’ASN yang melayani, bukan dilayani”. Selain hal tersebut, beliau juga mengingatkan bahwa ASN di Kota Madiun bekerja berdasarkan jam hasil kerja, bukan jam kerja.
Dalam kesempatan tersebut, Bapak Wali Kota Madiun membagikan indikator-indikator Sustainable Development Goals. Indikator-indikator ini perlu untuk diselaraskan dengan program-program pembangunan di Kota Madiun kedepannya.
